Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Bismillahir Rahmanir Rahiim.
SMP Negeri 10 Lahat memiliki banyak kegiatan keislaman untuk peserta didik yang tergabung dalam program pembiasaan keislaman. Adapun salah satu kegiatan dari program pembiasaan keislaman yang telah dan terus dilaksanakan di SMP Negeri 10 Lahat adalah pembiasaan pagi. Kegiatan ini diselenggarakan secara rutin dengan tujuan (salah satunya) memberikan sarana kepada seluruh warga sekolah, terutama seluruh peserta didik untuk mengulang hapalan al-Qur’an sesuai dengan tingkatannya masing-masing.
Kegiatan pembiasaan pagi ini dilaksanakan secara rutin pada hari Selasa, Rabu dan Kamis, dari pukul. 07.00 – 07.40 wib. Kegiatan ini diisi dengan berbagai kegiatan lainnya, diantaranya adalah belajar menjadi pembawa acara (MC), muraja’ah (mengulang) hapalan al-Qur’an, berani tampil di muka umum dengan menyampaikan tausiyah singkat, dan belajar memimpin doa. Selain itu, secara khusus seluruh peserta didik akan dikumpulkan pada hari Kamis, karena khusus hari Kamis peserta didik akan menampilkan berbagai macam penampilan seperti: Marawis, Seni Baca Al-Qur’an, Story Telling, Pantun Berbahasa Lahat, Cerita Rakyat, Talk Show, dan lain sebagainya.
SMP Negeri 10 Lahat sangat berharap dan telah melihat hasilnya bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat, baik bagi pihak sekolah, peserta didik, orangtua, maupun masyarakat sekitar. Semoga kegiatan ini dapat juga dilaksanakan oleh satuan pendidikan lainnya, walaupun dengan pola yang berbeda. Makasih dan salam SMART 🙂
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
semoga smp n 10 lahat lebih maju dan smart lg.(amin)
Aamiin ya Allah.
Kegiatan yang bagus karena bisa menjadi tempat mendekatkan diri kita kepada allah.
Semoga kegiatan itu dapat menjadi tauladan dan contoh bagi orang banyak.
Semoga smp n 10 bertambah maju dan bisa menjadi smp favorit di kota lahat bahkan diluar kota lahatlahat.AMIN
semoga smpn 10 lebih maju lagi lebih baik lebih banyak siswa berprestasi lagi
amin ya allah
Kegiatan yang bagus karena bisa menjadi tempat mendekatkan diri kita kepada allah.
Semoga kegiatan itu dapat menjadi tauladan dan contoh bagi orang banyak.
Semoga smp n 10 bertambah maju dan bisa menjadi smp favorit di kota lahat bahkan diluar kota lahatlahat.AMIN
#by Fiki Hadiyan