Audit Eksternal ISO 9001:2015 SMP Negeri 10 Lahat Oleh PT. DELTA PAS Internasional


Bismillahir Rahmanir Rohiim

Audit Eksternal

Alhamdulillah, pelaksanaan Audit Eksternal Penerapan Manajemen Mutu ISO 9001:2015 SMP Negeri 10 Lahat oleh PT. DELTA PAS Internasional, Bogor berjalan lancar, sukses dan bermanfaat. (SMART “Q”)

Baca lebih lanjut

Haflah Akhirussanah Program Tahfizhul Qur’an Juz Ke-30


Bismillaah..

IMG_20170603_112027Alhamdulillah, tepat pada hari Sabtu, 03 Juni 2017 bertempat di Masjid Agung Al-Muttaqin Kabupaten Lahat telah dilaksanakan kegiatan rutin tahunan SMP Negeri 10 Lahat, yaitu Haflah Akhirussanah Program Tahfizhul Qur’an Peserta Didik Kelas IX Angkatan Ke-9 SMP Negeri 10 Lahat Tahun Pelajaran 2016-2017.

Uniknya, kegiatan ini merupakan inisiatif langsung dari peserta didik kelas IX yang berkoordinasi dengan para wali kelas IX. Kemudian Kepala Sekolah memfasilitasi rapat Komite Sekolah dan OSIS SMP Negeri 10 Lahat bersama orangtua peserta didik kelas IX untuk membahas hal tersebut. Alhamdulillah, dari rapat tersebut disepakati bahwa kegiatan ini akan dilaksanakan secara sederhana pada hari Sabtu, 03 Juni 2017 bertempat di Masjid Agung Al-Muttaqin Lahat sekaligus pengumuman kelulusan kelas IX.

Baca lebih lanjut

Langkah-Langkah Melaporkan Pajak PNS-TNI Polri di DJP Online


Assalamu’alaikum.

Bismillah..

Kali ini web-blog SMP Negeri 10 Lahat mencoba membantu rekan-rekan PNS-TNI Polri dalam pengisian dan pengiriman SPT tahunan melalui efiling dengan disertai langkah-langkah bergambar. Iya, salah satu motivasinya adalah pada tahun 2016 ada aturan baru yang dikeluarkan oleh Menpan RB yang mewajibkan PNS atau ASN dan TNI Polri menyampaikan SPT tahunan melalui efiling. Aplikasi Efiling ini memang sangat bagus dan cepat, saya hanya butuh waktu 10 menit (bisa lebih cepat) untuk menyampaikan SPT melalui efiling. Sepuluh menit tersebut terhitung sejak masuk webnya. Oleh karena itu, kita tidak perlu antri di KPP dan menulis di atas kertas SPT.

Adapun langkahnya pun sangat mudah, hanya 3 langkah : (1) Akses Websitenya (2) Isi SPTnya ; dan (3) Kirim SPT.

Baca lebih lanjut

Ayo Buruan Daftar..! SMP Negeri 10 Lahat Menerima Peserta Didik Baru (Jalur Non Tes)


Bismillah.

PPDB 2017

Assalamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakaatuh

SMP Negeri 10 Lahat yang merupakan penegerian SMP Terpadu Islamic Center  Lahat. Hal ini berdasarkan Surat Keputusan Bupati Lahat Nomor 167/Kep/Pendik/2008 tanggal, 4 April 2008 yang diantara keputusan tersebut pada poin ketiga berbunyi, “kepada SMP Negeri yang dimaksud dalam diktum pertama disamping mempunyai kewajiban sebagaimana yang dimaksud pada diktum kedua juga diharapkan tetap memelihara kekhususannya sebagai sekolah (SMP) Terpadu Islamic Center selama tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Oleh karena itu, SMP Negeri 10 Lahat melalui visi  dan misinya selain melaksanakan kurikulum yang berlaku secara nasional, juga menyelenggarakan Pembelajaran Keagamaan (Keislaman). Hal ini sejalan dengan arahan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lahat, SMP Negeri 10 Lahat ditetapkan sebagai Sekolah Khusus Bernuansa Keislaman. Adapun program pembelajarannya meliputi Bahasa Arab, English Class, Fiqih Ibadah, Muhadharah, Tahsinul Qur’an dan Tahfizhul Qur’an dengan waktu belajar lebih panjang dibanding sekolah reguler lainnya.

Baca lebih lanjut

Sebaiknya …! Jangan Menyingkat Tulisan Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam” dengan “SAW”


Bismillah ..

konsekuensi-cinta-kepada-nabi-muhammad

Masihkah Anda suka menyingkat penulisan Shallalla ‘Alaihi wa Sallam dengan SAW? Jika masih, maka apa alasamu? Apakah untuk mepercepat penulisan? dan apakah Anda tidak merasa rugi jika engkau menghilangkan pahala shalawat atas Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam saat engkau menulisnya?

Akhi Ukthi jika engkau menyingkat Shallallahu ‘alahi wa sallam dengan saw maka engkau termasuk menghilangkan pahala shalawat atas Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bagi seseorang. Dan seandainya saja seseorang menulis shalawat secara lengkap, maka penulisnya akan mendapat pahala. Begitu pula orang-orang yang membacanya.

Baca lebih lanjut

Tertibnya…!!! Suasana Pembagian Hasil Belajar Ulangan Harian dan Try-Out di SMP Negeri 10 Lahat


Assalamu’alaikum Wa Rahmatullahi Wa Barakaatuh.

suasana-pembagian-hasil-belajar-uh-1-coniyati

Sesungguhnya segala puja dan puji hanya milik Allah subhanahu wa ta’ala semata, Tuhan semesta alam. Sholawat dan salam semoga senantiasa terlimpahkan kepada suri tauladan kita, yaitu Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam. Dan semoga kita semua senantiasa dalam lindungan Allah Azza wa Jalla. Aamiin…

Alhamdulillah, bertepatan pada hari Sabtu, 25 Februari 2017 atau tanggal 29 Jumadil Awal 1438 H telah dilaksanakan salah satu agenda rutin SMP Negeri 10 Lahat, yaitu pembagian hasil belajar peserta didik kelas VII dan VIII pada pelaksanaan ulangan harian ke-1 semester genap dan pembagian hasil pelaksanaan try-out ke-1 kelas IX tahun pelajaran 2016-2017.

Baca lebih lanjut

Siap Mensukseskan UNBK, USBN dan US oleh Waka Kurikulum SMP Negeri 10 Lahat


Assalamu’alaikum Wa Rahmatullahi Wa Barakaatuh.

upacara-senin-waka-kurikulum

Setelah memuji Allah Azza wa Jalla dan bersholawat kepada Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam.

Kemudian Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMP Negeri 10 Lahat, Mom Silvi Yuliana, S.Pd menyampaikan rasa hormat kepada segenap kepala sekolah, guru dan tata usaha SD Islam Terpadu Labbaik Lahat, SMP Negeri 10 Lahat dan SMA Islamic Center Lahat serta ungkapan rasa bangga kepada seluruh peserta didik.

Adapun tema amanat upacara senin kali ini adalah “Siap Mensukseskan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) dan Ujian Sekolah (US)”. Mom Silvi Yuliana, S.Pd menyampaikan bahwa kelas IX SMP dan kelas XII SMA Tahun Pelajaran 2016-2017 ini akan menghadapi tiga ujian, yaitu Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) dan Ujian Sekolah (US). Oleh karena itu, SMP Negeri 10 Lahat dan SMA Islamic Center Lahat harus ikut mensukseskan pelaksanaan ujian-ujian itu dengan cara berpartisifasi aktif mencari informasi dan pemecahan setiap masalahnya.

Baca lebih lanjut

Suasana Jum’at Berbagi Kelas 7.E Madinah di SMP Negeri 10 Lahat


Assalamu’alaikum Wa Rahmatullahi Wa Barakaatuh.

jumat-berbagi-8

Segala puji bagi Allah subhanahu wa ta’ala, Tuhan semesta alam. Kemudian sholawat dan kesejahteraan semoga senantiasa terlimpahkan kepada Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam, keluarga, sahabat dan ummatnya sampai akhir zaman.

Alhamdulillah, salah satu program keislaman SMP Negeri 10 Lahat yang terus istiqomah diamalkan adalah “Jum’at Berbagi.” Program Jum’at Berbagi di SMP Negeri 10 Lahat dilaksanakan setiap hari Jum’at pada jam istirahat, yaitu pukul 09.50 – 10.10 wib.

Baca lebih lanjut

Alhamdulillah..! Guru PAI SMP Negeri 10 Lahat Berpartisipasi Dalam Launching Gerakan Payo Lahat Mengaji


Assalamu’alaikum wa Rahmatullahi wa Barakaatuh.

img_20161106_154551

Bismillahir Rahmaanir RahiimRahiim

Guru-guru itu adalah Hafiz Muthoharoh, M.Pd.I., Wiwin Asroni, S.Pd.I., Herpansyah, S.Pd.I., dan Barnas Almunawir, S.Pd.

Alhamdulillah… Acara Lauching Gerakan Payo Lahat Mengaji (Belajar Membaca Al-Qur’an Berirama Dengan Baik dan Benar) telah terselenggara dengan baik dan lancar sesuai dengan yang direncanakan.

Acara ini diselenggarakan pada hari Ahad, 6 Shafar 1438 H/ Minggu, 6 November 2016 di Masjid Al-Hidayah Talang Kapuk Lahat.

Baca lebih lanjut

SMP Negeri 10 Lahat Memperkenalkan Program Jum’at Berbagi


Assalamu’alaikum Wa Rahmatullahi Wa Barakaatuh

launching-program-jumat-berbagi

Bismillahir Rahmaanir Rahiim

Alhamdulillah SMP Negeri 10 Lahat memiliki beberapa program baru, di antaranya adalah “Program Jum’at Berbagi.” Untuk sementara program ini diprioritaskan kepada peserta didik kelas VII (tujuh).

Program ini kami laksanakan pada hari Jum’at secara reguler dan blok. Setiap hari Jum’at ada satu orang peserta didik di setiap kelas yang sudah dijadwalkan oleh wali kelas secara bergilir untuk membawa sejumlah makanan/minuman ringan. Kemudian makanan/minuman tersebut akan dibagi-bagikan kepada seluruh teman sekelasnya dibawah pengawasan wali kelas/guru mata pelajaran pada waktu istirahat.

Baca lebih lanjut